--> Skip to main content

Daftar Hotel di Kuta Bali

follow us

Beachwalk Kuta Bali, Konsep Mall yang Beda Dari yang Lain

Salah satu pusat perbelanjaan yang dimiliki pulau Bali adalah Beachwalk Kuta Bali. Mall ini berada di Jl Pantai Kuta, Bali. Beachwalk Kuta Bali merupakan bangunan yang dibangun pada bulan April tahun 2012 silam. Mall yang berdiri strategis ini menarik banyak wisatawan lokal maupun manca Negara untuk berkunjung dan berbelanja berbagai barang yang tersedia. Beachwalk Kuta menyediakan barang – barang branded maupun tradisional.

Daya Tarik

Beachwalk Kuta Bali mempunyai konsep yang jauh berbeda dengan mall – mall yang lain. Mall ini memiliki desain unik yakni berada pada ruangan terbuka. Hal ini terlihat sangat identik dengan kekentalan budaya Bali atas alang – alang dan tumbuhan tropis.

Selain itu, mall yang satu ini juga memiliki air mancur di pusat tengah. Mall juga mempunyai center stage yang digunakan untuk pertunjukkan band atau musik – musik lain. Tanaman dengan pot gantung juga menghiasi mall ini yang dilengkapi dengan dinding kaca bening. Sangat indah dan unik.


Fasilitas

Beachwalk Kuta Bali memiliki banyak gerai – gerai yang menyediakan berbagai barang yang dapat dibeli oleh para pengunjung. Mall yang terdiri dari tiga lantai ini memiliki gerai ATM, money changer, apotek dan supermarket.

Segala fasilitas tersebut tentu dimaksudkan untuk semakin mempermudahkan para pengunjung. Pada lantai 1 terdapat beragam gerai makanan dan minuman seperti restoran dan kafe. Selain gerai makanan, lantai ini juga dilengkapi dengan beberapa outlet pakaian bermerk seperti Topman, Topshop, Guess, Pull & Bear, dan sebagainya.

Bioskop

Bagi Anda yang ingin menyaksikan film, jangan khawatir, karena di Beachwalk Kuta Bali terdapat Cinema XXI yang dapat ditemukan di lantai 2. Pada lantai 2 ini, tidak hanya terdapat Cinema XXI saja tetapi juga beberapa outlet perlengkapan olahraga dan travelling, berbagai merk sepatu dan tas branded, layanan optik, beragam gadget dan berbagai perlengkapan kosmetik.

Jika di lantai 3, Anda dapat menemukan beberapa gerai makanan lagi, outlet perlengkapan bayi dan balita serta barang – barang seni tradisional dan kerajinan yang dapat dijadikan buah tangan bagi sanak saudara. Mall ini sungguh lengkap, unik dan berkualitas jadi sangat patut untuk dikunjungi.

Agar mudah mengakses Blog Gue di smartphone, klik ikon 3 titikdi browser Chrome kemudian pilih "Tambahkan ke layar utama". Selanjutnya bisa mengakses Blog Gue dari layar utama smartphone dengan klik ikon Blog Gue.

You Might Also Like: